KKP Serdik Sespimmen Polri Dikreg ke 64 Bantu Warga Korban Kebakaran Gang Mawar Tanah Bumbu

- Redaksi

Rabu, 10 Juli 2024 - 18:32 WITA

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Tanah Bumbu, KalimantanView.com – Dikesempatan Kuliah Kerja Profesi (KKP), Peserta Didik Sespimmen Polri Dikreg ke 64 2024 di Wilayah Hukum Polres Tanah Bumbu, menyempatkan diri untuk bakti sosial kepada warga korban kebakaran di Kelurahan Tungkaran Pangeran Kecamatan Simpang Empat.

Rombongan Serdik Sespimmen ini, ke lokasi kebakaran di Gang Mawar Kelurahan Tungkaran Pangeran, untuk bertemu langsung dengan warga yang menjadi korban kebakaran. Yang mana diketahui beberapa waktu lalu, api menghanguskan kurang lebih 20 rumah.

Rombongan dihadiri Patun Pokjar XIII Serdik Sespimen Dikreg Ke-64, Kombes Pol Satria Adhi Permana SIK dan Patun Pokjar Kombes Pol Junoto SIK dan para peserta didiknya didampingi Kapolres Tanah Bumbu AKBP Arief Prasetya SIK yang diwakili Kabag Ops Polres Tanah Bumbu, AKP Andi Ahmad Bustanil SIK hingga Lurah Tungkaran Pangeran, Syamsul Bahri, Rabu (10/7/2024).

Baca Juga :  Libur Akhir Tahun, PAD Wisata Tanah Bumbu Meningkat Pesat

Dilokasi, mereka meninjau lokasi rumah warga yang kebakaran, melakukan komunikasi dengan warga masyarakat korban kebakaran. Selain itu, melakukan komunikasi dengan ketua Rt dan Lurah Tungkaran Pangeran.

Kapokjar Serdik Sespimmen Polri Dikreg ke 64, Kompol Mustijat Priyambodo, mengatakan mereka datang, juga sekaligus memberikan bantuan sosial berupa paket sembako kepada korban kebakaran.

“ Ada sebanyak 35 paket sembako kami bagikan kepada para korban. Semoga saja, ini bisa sedikit meringankan beban masyarakat yang sedang ditimpa musibah,” katanya.

Baca Juga :  Sikapi Keluhan Parkir Wisata Siring, Kades Sungai Lembu Pasang Plang Tarif

Peserta didik yang jumlahnya 12 orang ini, juga melaksanakan komunikasi dengan warga masyarakat yang terdampak musibah kebakaran, dan perwakilan menyampaikan rasa prihatin.

“ Semoga masyarakat yang terdampak dapat bersabar atas musibah tersebut,” katanya.

Rombongan ini juga berkomunikasi dengan perangkat Kelurahan terkait langkah yang dilakukan dalam melakukan penanganan terhadap warga masyarakat yang terdampak musibah kebakaran.

Sementara itu, Kapolres Tanah Bumbu AKBP Arief Prasetya SIK, menyambut positif dengan apa yang dilakukan Serdik Sespimmen Polri Dikreg ke 64 ini. Kepedulian mereka sangat bermanfaat bagi masyarakat korban kebakaran Gang Mawar Kelurahan Tungkatan Pangeran Kecamatan Simpang Empat Tanah Bumbu.

Berita Terkait

Pemkab Tanbu Gelar Workshop Budaya Anti Korupsi
Pemkab Tanbu Rakor Persiapan Peringatan Hari Pahlawan
BLT Tahap I Mulai Disalurkan PemDes Hidayah Makmur
Partisipasi Penanaman Jagung 1 Juta Hektar, Tanah Bumbu Tanami 150 Hektar
Pra RUPS PTNB, Dwi : Peningkatan Kinerja Signifikan
BPKP Prov Kalsel Entry Meeting di Kabupaten Tanah Bumbu
Kadisdukcapil : Layanan Administrasi Kependudukan Gratis !!
DPRD Tanah Bumbu Umumkan Pengusulan Pengangkatan Bupat dan Wabup Terpilih

Berita Terkait

Rabu, 22 Januari 2025 - 02:00 WITA

Pemkab Tanbu Gelar Workshop Budaya Anti Korupsi

Rabu, 22 Januari 2025 - 01:58 WITA

Pemkab Tanbu Rakor Persiapan Peringatan Hari Pahlawan

Rabu, 22 Januari 2025 - 01:56 WITA

BLT Tahap I Mulai Disalurkan PemDes Hidayah Makmur

Selasa, 21 Januari 2025 - 02:01 WITA

Partisipasi Penanaman Jagung 1 Juta Hektar, Tanah Bumbu Tanami 150 Hektar

Selasa, 14 Januari 2025 - 01:51 WITA

BPKP Prov Kalsel Entry Meeting di Kabupaten Tanah Bumbu

Selasa, 14 Januari 2025 - 01:50 WITA

Kadisdukcapil : Layanan Administrasi Kependudukan Gratis !!

Senin, 13 Januari 2025 - 01:49 WITA

DPRD Tanah Bumbu Umumkan Pengusulan Pengangkatan Bupat dan Wabup Terpilih

Senin, 13 Januari 2025 - 01:47 WITA

Paripurna DPRD Tanbu Umumkan Pemberhentian Bupati Periode 2021-2025

Berita Terbaru

Pemkab Tanah Bumbu

Diskominfo Tanbu Ikuti FGD Evaluasi dan Monitoring LAPOR

Jumat, 24 Jan 2025 - 01:57 WITA

Advetorial

Pemkab Tanbu Gelar Workshop Budaya Anti Korupsi

Rabu, 22 Jan 2025 - 02:00 WITA

Advetorial

Pemkab Tanbu Rakor Persiapan Peringatan Hari Pahlawan

Rabu, 22 Jan 2025 - 01:58 WITA

Advetorial

BLT Tahap I Mulai Disalurkan PemDes Hidayah Makmur

Rabu, 22 Jan 2025 - 01:56 WITA