Dukung Program Go Green, PT AEK Operasikan Kendaraan Listrik di Areal Pertambangan Batubara

- Redaksi

Senin, 17 Februari 2025 - 20:10 WITA

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kabupaten Tanah Bumbu, KalimantanView.com – Dukung program Go Green, kontraktor perusahaan tambang batubara PT Anugerah Energi Kalimantan (AEK) luncurkan terobosan dengan beralih menggunakan kendaraan listrik (EV).

Rencananya, kendaraan ramah lingkungan tersebut akan beroperasi untuk menunjang kegiatan operasional angkutan batubara di areal konsesi PKP2B PT Borneo Indobara (BIB).

“Inisiatif ini bentuk dukungan perusahaan dalam mensukseskan program go green di Indonesia. Salah satunya, dengan mengurangi emisi karbon pada sektor pertambangan,” terang Penanggungjawab Operasional (PJO) PT AEK, Ismail usai acara, Senin (17/2/2025).

Menurut dia, PT AEK berharap denfan peluncuran unit EV tersebut dapat meningkatkan efisiensi operasional serta memberikan kontribusi nyata terhadap pelestarian lingkungan.

“Kami berkomitmen untuk terus berinovasi dan beradaptasi dengan perkembangan teknologi ramah lingkungan,” jelas dia.

Dia memastikan, penggunaan unit EV yang baru ini merupakan bukti nyata bahwa sektor pertambangan juga bisa mendukung upaya pengurangan emisi dan pencapaian target go green nasional.

Baca Juga :  Pemkab Tanbu Raih Penghargaan APBD Award Tahun 2024

Lebih lagi, sambung Ismail, inovasi ini merupakan hasil dari sinergi antara teknologi modern dan komitmen kuat perusahaan terhadap pengelolaan lingkungan yang berkelanjutan.

“Dengan adanya kendaraan listrik untuk hauling batubara, kami tidak hanya mengoptimalkan kinerja operasional, tetapi juga memberikan dampak positif bagi lingkungan,” sambung dia.

Langkah ini sejalan dengan visi perusahaan untuk berkontribusi dalam mewujudkan Indonesia yang lebih hijau dan berkelanjutan.

Dala acara peluncuran ini juga diisi dengan demonstrasi operasional unit EV di areal pertambangan.

Hasilnya, parade berhasil menarik perhatian para tamu undangan.

Praktik penggunaan teknologi ramah lingkungan diharapkan dapat menjadi contoh bagi perusahaan tambang lainnya untuk mengurangi jejak karbon mereka.

Sementara itu, PT BIB memastikan dukungan terhadap inisiatif penggunaan kendaraan ramah lingkungan di areal konsesinya.

Baca Juga :  Bimtek Public Speaking di ikuti Oleh Berbagai Organisasi Wanita di Tanah Bumbu

Bahkan, optimis bahwa penerapan teknologi EV dalam operasional pertambangan akan memberikan dampak positif tidak hanya bagi industri, tetapi juga bagi masyarakat dan lingkungan sekitar.

“Kami bangga dapat bermitra dengan PT AEK. Sebab, menerapkan inovasi yang mendukung keberlanjutan,” kata PT BIB melalui salah satu perwakilan.

Ini, tambah dia, adalah langkah strategis yang tidak hanya menguntungkan secara ekonomi.

“Tetapi juga berkontribusi pada pelestarian lingkungan hidup,” yakin dia.

Dengan beralih ke unit EV ini, diharapkan kegiatan pertambangan di Kalimantan Selatan semakin efisien dan ramah lingkungan.

Lebih lagi, Inovasi seperti ini diharapkan dapat memacu transformasi industri pertambangan Indonesia menuju operasional yang lebih bersih, hijau, dan berkelanjutan.

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

Berita Terkait

PELNI Group Gratiskan Seluruh Biaya Kirim Bantuan ke Sumatera Utara
Pemkab Tanah Bumbu Dorong Peran Perempuan dalam Membangun Masyarakat
Pemkab Tanbu Melaksanakan Bimtek Pemulihan Psikososial Pascabencana
Ketua Dekranasda Tanah Bumbu Dorong Pengembangan Kerajinan Lokal
Tanah Bumbu Run di Gelar Untuk Menumbuhkan Semangat Hidup Sehat
Kegiatan Sinergitas Merah Putih Menjadi Wadah Kolaborasi Lintas Sektor
Mempererat Persatuan dan Kesatuan di Kecamatan Mantewe Pemkab Tanbu Gelar Tabligh Akbar
Bupati Tanah Bumbu Dampingi Pangdam XXII/Tambun Resmikan Padepokan PSM

Berita Terkait

Jumat, 12 Desember 2025 - 21:27 WITA

Kekuatan Kolektif Sambut Nataru: Pelindo Batulicin dan Mitra Kompak Bersihkan Terminal Penumpang

Kamis, 11 Desember 2025 - 20:37 WITA

Salurkan Ratusan Ribu Paket Subsidi, Jadi Mitra Pemerintah Tahan Laju Inflasi

Kamis, 21 Agustus 2025 - 15:01 WITA

Iptu Kity Tokan Beri Motivasi, Ajak Anak-anak Sungai Loban Giat Belajar dan Jauhi Kenakalan Remaja

Rabu, 20 Agustus 2025 - 22:04 WITA

Polsek Sungai Loban Turut Serta dalam Kegiatan Pemberian Vitamin A dan Pemeriksaan Kesehatan Lansia

Kamis, 7 Agustus 2025 - 09:27 WITA

Kapolres Tanah Bumbu, Buka  Turnamen Bola Voli Desa Polewali Marajae  

Rabu, 9 Juli 2025 - 11:13 WITA

Panen Sayuran Mandiri, Tak Hanya Penuhi Dapur Warga Binaan tapi Siap Pasok Pasar Lokal

Selasa, 1 Juli 2025 - 18:14 WITA

Bupati Tanah Bumbu Buka Pelatihan Manajemen Risiko Sektor Publik

Senin, 18 November 2024 - 15:56 WITA

Marak Bangunan Ilegal di Rawamangun, LS2LP Minta Pemprov DKI Turun Tangan!

Berita Terbaru

Kriminalitas

Wakapolres Tanbu Pastikan Pengamanan Malam Natal

Kamis, 25 Des 2025 - 13:54 WITA

Berita Terkini

Penumpang Pelabuhan Batulicin Naik 10 Persen Selama Libur Nataru

Senin, 22 Des 2025 - 23:00 WITA