Pimpin Langsung Prosesi Keberangkatan, Bupati Tanah Bumbu Lepas Delapan Jenazah Korban Helikopter

- Redaksi

Jumat, 5 September 2025 - 05:04 WITA

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

KALIMANTANVIEW.COM, TANAH BUMBU – Bupati Tanah Bumbu Andi Rudi Latif memimpin langsung prosesi pelepasan delapan jasad korban kecelakaan helikopter jenis BK117-D3 di Kecamatan Mantewe, Kamis (4/9) malam.

 

 

Kehadiran Bupati menunjukkan komitmen Pemerintah Daerah dalam memberikan penghormatan terakhir sekaligus memastikan proses evakuasi berjalan lancar hingga seluruh korban dibawa ke RS Bhayangkara Banjarmasin.

 

 

Proses evakuasi dilakukan Tim SAR gabungan sejak pukul 06.00 hingga 22.00 WITA, dengan durasi lebih dari 16 jam. Medan ekstrem berupa hutan lebat, lereng gunung, dan jalur setapak terjal membuat tim harus menggunakan pola lansir secara bergantian untuk mengevakuasi para korban.

 

 

Setelah seluruh jasad berhasil dievakuasi, jenazah dipindahkan ke ambulans milik Pemerintah Kabupaten Tanah Bumbu di jalur poros Batulicin–Kandangan kilometer 81. Prosesi keberangkatan konvoi ambulans dipimpin langsung Bupati Andi Rudi Latif, dengan pengawalan aparat kepolisian.

Baca Juga :  Tanggulangi Stunting, Pemkab Tanah Bumbu Edukasi Keluarga dan Orang Tua Balita

 

 

Dalam keterangannya, Bupati menyampaikan duka mendalam atas musibah ini, sekaligus memberikan apresiasi setinggi-tingginya kepada Tim SAR gabungan, aparat TNI-Polri, Basarnas, serta para relawan yang telah bekerja tanpa mengenal lelah menuntaskan operasi kemanusiaan.

 

 

“Atas nama Pemerintah Kabupaten Tanah Bumbu, kami menyampaikan belasungkawa yang mendalam kepada keluarga korban. Kami juga memberikan penghargaan setinggi-tingginya kepada seluruh unsur yang terlibat, yang telah bekerja dengan penuh dedikasi dalam misi kemanusiaan ini,” ujar Bupati Andi Rudi Latif.

 

 

Korban yang berhasil dievakuasi antara lain Capten Haryanto Tahir, Hendra Darmawan, Yudi Febrian Rahman, Andys Rissa Pasulu, Iboy Irfan Rosa, Mark Werren, Pereira Quinto, dan Santha Kumar. Tiga nama terakhir merupakan warga negara asing.

Baca Juga :  Pemerintah Kabupaten Tanah Bumbu Gelar Bimbingan Teknis

 

 

Sementara itu, dari lokasi kecelakaan hanya black box helikopter yang berhasil dievakuasi. Sementara penyebab jatuhnya helikopter dengan registrasi PK-RGH milik operator Eastindo ini masih dalam penyelidikan KNKT.

 

 

Direktur Operasi Basarnas Laksamana Yudhy Bramantyo menegaskan bahwa tim hanya mengevakuasi black box helikopter dari lokasi kejadian, sementara bangkai helikopter ditinggalkan karena kondisi medan.

 

 

“Penyebab kecelakaan saat ini masih dalam penyelidikan KNKT. Kami berharap hasil investigasi dapat segera diketahui untuk kepentingan keselamatan penerbangan di masa mendatang,” jelasnya.

 

 

Bramantyo juga menyampaikan terima kasih atas dukungan penuh Pemerintah Daerah Tanah Bumbu, khususnya kepada Bupati beserta jajaran, sehingga operasi penyelamatan ini dapat berjalan dengan baik dan tuntas sesuai harapan.

 

 

 

Berita Terkait

Lima Sekolah di Tanah Bumbu Raih Penghargaan Adiwiyata 2025
Tanah Bumbu Terpilih! Satu dari 166 Sekolah Rakyat di Seluruh Indonesia
Tanah Bumbu Gelar Tasyakuran Peringatan Hari Amal Bakti ke-80 Kemenag
Salurkan Bansos Disabilitas dan Lansia, Bupati Andi Rudi Latif Tekankan Layanan Kesehatan dan Pemberdayaan
Bupati Andi Rudi Latif Distribusikan Alsintan dan Ikuti Pengumuman Swasembada Pangan secara virtual
Perdana di Tahun 2026, Bupati Andi Rudi Latif Lantik 21 Pejabat Eselon II, III, dan IV
Bupati Andi Rudi Latif Ikuti Jalan Sehat Bersama Yonif TP 828/BWM
Bupati Tanah Bumbu Hadiri Isra Mi’raj, Haul Guru Sekumpul dan Hj Wardatul Wartiah

Berita Terkait

Jumat, 12 Desember 2025 - 21:27 WITA

Kekuatan Kolektif Sambut Nataru: Pelindo Batulicin dan Mitra Kompak Bersihkan Terminal Penumpang

Kamis, 11 Desember 2025 - 20:37 WITA

Salurkan Ratusan Ribu Paket Subsidi, Jadi Mitra Pemerintah Tahan Laju Inflasi

Sabtu, 22 November 2025 - 19:53 WITA

Hati-Hati Kehabisan! Kuota Diskon Tiket Kapal PELNI untuk 400 Ribu Penumpang Nataru

Kamis, 21 Agustus 2025 - 15:01 WITA

Iptu Kity Tokan Beri Motivasi, Ajak Anak-anak Sungai Loban Giat Belajar dan Jauhi Kenakalan Remaja

Rabu, 20 Agustus 2025 - 22:04 WITA

Polsek Sungai Loban Turut Serta dalam Kegiatan Pemberian Vitamin A dan Pemeriksaan Kesehatan Lansia

Kamis, 7 Agustus 2025 - 09:27 WITA

Kapolres Tanah Bumbu, Buka  Turnamen Bola Voli Desa Polewali Marajae  

Rabu, 9 Juli 2025 - 11:13 WITA

Panen Sayuran Mandiri, Tak Hanya Penuhi Dapur Warga Binaan tapi Siap Pasok Pasar Lokal

Selasa, 1 Juli 2025 - 18:14 WITA

Bupati Tanah Bumbu Buka Pelatihan Manajemen Risiko Sektor Publik

Berita Terbaru

Advetorial

Lima Sekolah di Tanah Bumbu Raih Penghargaan Adiwiyata 2025

Kamis, 15 Jan 2026 - 16:10 WITA