Disdukcapil Pemkab Tanbu Lakukan Pemutakhiran Akta Kelahiran

- Redaksi

Kamis, 13 Februari 2025 - 15:31 WITA

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Tanah Bumbu, KalimantanView.com – Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Tanah Bumbu, meluncurkan program pemutakhiran akta kelahiran untuk memastikan data kependudukan yang akurat dan lengkap.

Agustina Pratiwi, Selaku Kabid Pelayanan Pencatatan Sipil, mewakili Kepala Disdukcapil Gento Heriyadi menyebut Program Pemutakhiran Akta Kelahiran ini akan dilaksanakan melalui beberapa langkah. Yaitu penyisiran ke masyarakat untuk memastikan data akta lama yang belum terinput.

Program ini merupakan inisiatif pemerintah untuk memperbaharui atau menyempurnakan data dalam akta kelahiran agar sesuai dengan kondisi terkini. Pemutakhiran ini bisa mencakup koreksi kesalahan penulisan, perubahan nama, pencatatan status kewarganegaraan, atau penyesuaian data lainnya yang relevan.

Baca Juga :  Membangun Kepatuhan Pajak yang Baik Melalui Sosialisasi dan Edukasi

Program ini biasanya juga bertujuan untuk meningkatkan akurasi data kependudukan dan mempermudah akses terhadap layanan administrasi. Seperti pembuatan KTP, paspor atau dokumen resmi lainnya.

Kemudian sosialisasi dan edukasi kepada masyarakat, segera melaporkan dan memverifikasi akta kelahiran mereka di Disdukcapil atau melalui layanan online yang disediakan.

Demikian juga membuka layanan khusus bagi warga yang ingin melakukan pemutakhiran akta kelahiran agar lebih mudah dan cepat.

Baca Juga :  Pemkab Tanbu Luncurkan LOSIDA, Ajak Warga Pilah Sampah

Langkah kemudian dengan kolaborasi dengan pemerintah kecamatan dan desa untuk mempercepat proses pemutakhiran data kependudukan.

“Dengan Program Pemutakhiran Akta Kelahiran ini Disdukcapil Tanbu berharap akan dapat meningkatkan cakupan kepemilikan akta kelahiran. Dan memastikan data kependudukan yang akurat dan lengkap,” terangnya, Kamis (13/02/2025) di Batulicin.

Proses ini sangat penting untuk memastikan data kependudukan yang valid dan mempermudah akses layanan administrasi kependudukan di masa mendatang.

Berita Terkait

Lima Sekolah di Tanah Bumbu Raih Penghargaan Adiwiyata 2025
Tanah Bumbu Terpilih! Satu dari 166 Sekolah Rakyat di Seluruh Indonesia
Tanah Bumbu Gelar Tasyakuran Peringatan Hari Amal Bakti ke-80 Kemenag
Salurkan Bansos Disabilitas dan Lansia, Bupati Andi Rudi Latif Tekankan Layanan Kesehatan dan Pemberdayaan
Bupati Andi Rudi Latif Distribusikan Alsintan dan Ikuti Pengumuman Swasembada Pangan secara virtual
Perdana di Tahun 2026, Bupati Andi Rudi Latif Lantik 21 Pejabat Eselon II, III, dan IV
Bupati Andi Rudi Latif Ikuti Jalan Sehat Bersama Yonif TP 828/BWM
Bupati Tanah Bumbu Hadiri Isra Mi’raj, Haul Guru Sekumpul dan Hj Wardatul Wartiah

Berita Terkait

Jumat, 12 Desember 2025 - 21:27 WITA

Kekuatan Kolektif Sambut Nataru: Pelindo Batulicin dan Mitra Kompak Bersihkan Terminal Penumpang

Kamis, 11 Desember 2025 - 20:37 WITA

Salurkan Ratusan Ribu Paket Subsidi, Jadi Mitra Pemerintah Tahan Laju Inflasi

Sabtu, 22 November 2025 - 19:53 WITA

Hati-Hati Kehabisan! Kuota Diskon Tiket Kapal PELNI untuk 400 Ribu Penumpang Nataru

Kamis, 21 Agustus 2025 - 15:01 WITA

Iptu Kity Tokan Beri Motivasi, Ajak Anak-anak Sungai Loban Giat Belajar dan Jauhi Kenakalan Remaja

Rabu, 20 Agustus 2025 - 22:04 WITA

Polsek Sungai Loban Turut Serta dalam Kegiatan Pemberian Vitamin A dan Pemeriksaan Kesehatan Lansia

Kamis, 7 Agustus 2025 - 09:27 WITA

Kapolres Tanah Bumbu, Buka  Turnamen Bola Voli Desa Polewali Marajae  

Rabu, 9 Juli 2025 - 11:13 WITA

Panen Sayuran Mandiri, Tak Hanya Penuhi Dapur Warga Binaan tapi Siap Pasok Pasar Lokal

Selasa, 1 Juli 2025 - 18:14 WITA

Bupati Tanah Bumbu Buka Pelatihan Manajemen Risiko Sektor Publik

Berita Terbaru

Advetorial

Lima Sekolah di Tanah Bumbu Raih Penghargaan Adiwiyata 2025

Kamis, 15 Jan 2026 - 16:10 WITA