Tekan Kecelakaan di Jalur Bypass, Pemkab Tanah Bumbu Fasilitasi Penerangan Jalan Tenaga Surya

- Redaksi

Selasa, 20 Januari 2026 - 19:06 WITA

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Tanah Bumbu, KalimantanView.com – Bupati Tanah Bumbu, Andi Rudi Latif, merealisasikan komitmen peningkatan keselamatan jalan melalui pemasangan Alat Penerangan Jalan Tenaga Surya (APJ TS) dan pagar pengaman di ruas Jalan Bypass Batulicin-Banjarbaru awal tahun ini.

Selain penerangan, fasilitas Alat Pemberi Isyarat Lalu Lintas (APILL) juga telah terpasang di Jalan Kodeco Simpang SPBU guna menekan angka kecelakaan di jalur utama tersebut.

Pemasangan sarana keselamatan ini diprioritaskan pada titik-titik rawan, mulai dari wilayah perbatasan kabupaten hingga persimpangan jalan yang padat aktivitas.

Baca Juga :  Pj. Sekda Yulian Herawati Kobarkan Semangat WBBM di Disdukcapil Tanah Bumbu  

“APJ TS dan Pagar Pengaman dipasang mulai dari Desa Tamunih yang merupakan titik perbatasan Kabupaten Tanah Bumbu dengan Kabupaten Banjar,” ujar Bupati Andi Rudi Latif melalui Kepala Dinas Perhubungan, Dwi Dibyo Raharjo, Senin (19/1/2026).

Fasilitas infrastruktur ini merupakan wujud bantuan teknis dari Pemerintah Pusat melalui Balai Pengelola Transportasi Darat (BPTD) Kelas II Wilayah Kalimantan Selatan.

Baca Juga :  Tanah Bumbu Gelar Talk Show Literasi Untuk Meningkatkan Minat Baca Generasi Muda

Sinergi ini merupakan tindak lanjut dari usulan yang disampaikan langsung oleh Bupati kepada Kementerian Perhubungan RI pada tahun 2025 lalu untuk membenahi sarana keselamatan jalan yang minim di jalur alternatif tersebut.

Dengan hadirnya penerangan dan pagar pengaman ini, pemerintah daerah berharap masyarakat dapat melintas dengan lebih nyaman dan terlindungi dari potensi kecelakaan.

Kombinasi fasilitas ini dianggap strategis dalam menghadirkan infrastruktur transportasi yang berkelanjutan bagi pengguna jalan di Tanah Bumbu.

Berita Terkait

Peringati Isra Mi’raj di Masjid Agung Nurussalam, Bupati Tanbu Tekankan Integritas dan Kesejahteraan Masyarakat
Wadah Atlet Muda, Bupati Tanah Bumbu Buka Turnamen Futsal Stikes Cup 2026
Pemkab Tanah Bumbu Kukuhkan Redkar untuk Percepat Penanganan Awal Kebakaran
Rakornas BPIP, Bupati Andi Rudi Latif Dukung Pembinaan Generasi Muda Melalui Paskibraka
Bupati Andi Rudi Latif : Isra Mi’raj sebagai Momentum Memperkuat Ukhuwah dan Spiritualitas Umat
Bupati Tanah Bumbu Andi Rudi Latif Dukung Sinergi Nasional Program Prioritas Presiden dalam Rakornas di Jakarta
Bupati Andi Rudi Latif Launching SPPG di SMPN 1 Simpang Empat
Bupati Tanah Bumbu Andi Rudi Latif Lantik Pejabat Administrasi dan Pengawas, Tegaskan Komitmen Profesionalisme dan Anti Jual Beli Jabatan

Berita Terkait

Rabu, 21 Januari 2026 - 10:25 WITA

Peringati Isra Mi’raj di Masjid Agung Nurussalam, Bupati Tanbu Tekankan Integritas dan Kesejahteraan Masyarakat

Selasa, 20 Januari 2026 - 19:06 WITA

Tekan Kecelakaan di Jalur Bypass, Pemkab Tanah Bumbu Fasilitasi Penerangan Jalan Tenaga Surya

Selasa, 20 Januari 2026 - 13:33 WITA

Wadah Atlet Muda, Bupati Tanah Bumbu Buka Turnamen Futsal Stikes Cup 2026

Senin, 19 Januari 2026 - 17:52 WITA

Pemkab Tanah Bumbu Kukuhkan Redkar untuk Percepat Penanganan Awal Kebakaran

Minggu, 18 Januari 2026 - 14:12 WITA

Bupati Andi Rudi Latif : Isra Mi’raj sebagai Momentum Memperkuat Ukhuwah dan Spiritualitas Umat

Sabtu, 17 Januari 2026 - 16:10 WITA

Bupati Tanah Bumbu Andi Rudi Latif Dukung Sinergi Nasional Program Prioritas Presiden dalam Rakornas di Jakarta

Sabtu, 17 Januari 2026 - 14:13 WITA

Bupati Andi Rudi Latif Launching SPPG di SMPN 1 Simpang Empat

Jumat, 16 Januari 2026 - 16:02 WITA

Bupati Tanah Bumbu Andi Rudi Latif Lantik Pejabat Administrasi dan Pengawas, Tegaskan Komitmen Profesionalisme dan Anti Jual Beli Jabatan

Berita Terbaru