Terapkan Digitalisasi Online, Pelayanan Perizinan di Tanbu Meningkat

- Redaksi

Rabu, 13 Desember 2023 - 17:42 WITA

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Tanah Bumbu, KalimantanView.com – Layanan Perizinan di Tanah Bumbu (Tanbu) meningkat karena menerapkan digitalisasi online.

Kepala DPMPTSP Tanbu Adrianto Wicaksono mengatakan terjadi peningkatan signifikan atas izin yang di terbitkan.

Ini setelah adanya pelayanan perizinan menggunakan digitalisasi online.

Hal ini dapat di lihat dari tren peningkatan NIB terbit Tahun 2021 sebanyak 264.

Kemudian tahun 2022 sebanyak 1.677, dan Tahun 2023 sampai triwulan III sebanyak 1.744.

“Tahun 2023 baru sampai Triwulan III, NIB yang terbit sudah mengalami kenaikan yang signifikan,” kata Adrianto, Rabu (13/12/2023) di Batulicin.

Baca Juga :  Aplikasi Srikandi Diterapkan, Pemkab Tanbu Raih Penghargaan

Sementara itu, untuk hasil kepuasan masyarakat terhadap pelayanan publik DPMPTSP dari tahun ke tahun selalu mendapat predikat Baik.

Rinciannya, Tahun 2020 nilai 87.47, Tahun 2021 nilai 87,66, dan Tahun 2022 nilai 87,56 .

“Namun ada penurunan di Tahun 2022 karena proses peralihan sistem dari manual ke digital online. Yang mana penerapan OSS RBA dan Myperizinan masih banyak pengembangan serta proses sosialiasi ke masyarakat belum menyeluruh,” terangnya.

Baca Juga :  Diskominfosp Tanbu Gelar Ranwal Renstra 2025-2029

Berdasarkan hasil survei kepuasan masyarakat yang menurun di Tahun 2022 maka perlu adanya inovasi atau peningkatan layanan di Tahun 2023.

Sehingga di laksanakanlah kegiatan aksi perubahan oleh Kepala Bidang Perizinan dan Non Perizinan berupa Jempol Manis yaitu Jemput Bola Pemberian NIB ke Kecamatan dan Desa.

“Inovasi Jempol manis ini manjadi tambahan penguatan dalam meningkatkan pelayanan perizinan. Terimakasih dukungan dari kecamatan dan desa yang sudah sangat memotivasi dan mendukung selama ini,”tutupnya

Berita Terkait

PELNI Group Gratiskan Seluruh Biaya Kirim Bantuan ke Sumatera Utara
Pemkab Tanah Bumbu Dorong Peran Perempuan dalam Membangun Masyarakat
Pemkab Tanbu Melaksanakan Bimtek Pemulihan Psikososial Pascabencana
Ketua Dekranasda Tanah Bumbu Dorong Pengembangan Kerajinan Lokal
Tanah Bumbu Run di Gelar Untuk Menumbuhkan Semangat Hidup Sehat
Kegiatan Sinergitas Merah Putih Menjadi Wadah Kolaborasi Lintas Sektor
Mempererat Persatuan dan Kesatuan di Kecamatan Mantewe Pemkab Tanbu Gelar Tabligh Akbar
Bupati Tanah Bumbu Dampingi Pangdam XXII/Tambun Resmikan Padepokan PSM

Berita Terkait

Jumat, 12 Desember 2025 - 21:27 WITA

Kekuatan Kolektif Sambut Nataru: Pelindo Batulicin dan Mitra Kompak Bersihkan Terminal Penumpang

Kamis, 11 Desember 2025 - 20:37 WITA

Salurkan Ratusan Ribu Paket Subsidi, Jadi Mitra Pemerintah Tahan Laju Inflasi

Kamis, 21 Agustus 2025 - 15:01 WITA

Iptu Kity Tokan Beri Motivasi, Ajak Anak-anak Sungai Loban Giat Belajar dan Jauhi Kenakalan Remaja

Rabu, 20 Agustus 2025 - 22:04 WITA

Polsek Sungai Loban Turut Serta dalam Kegiatan Pemberian Vitamin A dan Pemeriksaan Kesehatan Lansia

Kamis, 7 Agustus 2025 - 09:27 WITA

Kapolres Tanah Bumbu, Buka  Turnamen Bola Voli Desa Polewali Marajae  

Rabu, 9 Juli 2025 - 11:13 WITA

Panen Sayuran Mandiri, Tak Hanya Penuhi Dapur Warga Binaan tapi Siap Pasok Pasar Lokal

Selasa, 1 Juli 2025 - 18:14 WITA

Bupati Tanah Bumbu Buka Pelatihan Manajemen Risiko Sektor Publik

Senin, 18 November 2024 - 15:56 WITA

Marak Bangunan Ilegal di Rawamangun, LS2LP Minta Pemprov DKI Turun Tangan!

Berita Terbaru

Kriminalitas

Wakapolres Tanbu Pastikan Pengamanan Malam Natal

Kamis, 25 Des 2025 - 13:54 WITA

Berita Terkini

Penumpang Pelabuhan Batulicin Naik 10 Persen Selama Libur Nataru

Senin, 22 Des 2025 - 23:00 WITA